Khasiat Buncis Bagi Kesehatan
Buncis (dari bahasa Belanda, boontjes, Phaseolus vulgaris L.) merupakan sejenis polong-polongan yang dapat dimakan. Buah, biji, dan daunnya dimanfaatkan orang sebagai sayuran. Sayuran ini kaya dengan kandungan protein. Ia dipercaya berasal dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan.
Kandungan pada buncis mmentah terdiri dari kalori, vitamin A, B, dan C, protein, lemak, dan karbohidrat. Dengan adanya zat yang dinamakan B-sitosterol, berfungsi mengangkatkan produksi insulin dalam tubuh, lalu kandungan phytohemaglut yang trdapat dalam biji buncis juga membantu dalam meningkatkan proses. Sintesis unsur DNA dan RNA, menghambat reaksi imun dan pergeseran darah putih, sehingga biji buncis sudah lama digunakan dalam pengobatan tumor.
Manfaat khasiat buncis untuk kesehatan :
- mengobati kencing manis melancarkan sistem pencernaan
- mencegah konstipasi menetralkan gula darah
- pencegah resiko kanker menstimulasi sistem kekebalan tubuh
- mengobati tukak lambung menurunkan kadar gula darah
Berikut salah satu contoh meramu buncis untuk dijadikan obat tradisional :
Siapkan biji buncis sebanyak 120 gr, lalu rebus selama 15 menit, setelah itu minum air rebusan yang dingin secara teratur, sebanyak 2 kali sehari. Air rebusan biji buncis bersifat hipogilkemik atau dapat menurunkan kadar gula darah.
Demikian beberapa penjelasan tentang manfaat khasiat buncis bagi kesehatan semoga dengan adanya artikel ini dapat menambah pengetahuan kita tentang manfaat serta khasiat buah-buahan, tanaman obat bagi kesehatan. Baca juga manfaat khasiat bawang merah bagi kesehatan.