Virus Varicella Zoster

Infeksi, penyebab, cara penularan dan Penanganan Virus Varicella

Infeksi varicella akut ( chicken pox , cacar air , waterpoken ) disebabkan oleh virus varicella zoster yang merupakan virus herpes DNA ( famili herpesviridae) dan ditularkan melalui kontak langsung atau via pernafasan. Attack Rate pada individu yang rentan sekitar 90%.

mikrograf virus varicella zoster 
Periode inkubasi 10 – 21 hari

Infeksi yang terjadi pada orang dewasa biasanya sangat berat dan dapat menimbulkan komplikasi berbahaya seperti ensepalitis dan pneumonia. Oleh karena tergolong didalam virus herpes maka virus varicella ini juga memperlihatkan potensi latensi dalam ganglion syaraf.

Infeksi, penyebab, cara penularan dan Penanganan Virus Varicella

Reaktivasi virus memberikan gejala herpes zoster
DIAGNOSIS

Diagnosa ditegakkan atas dasar gambaran klinik meskipun usaha diagnosa juga dapat ditegakkan dengan melakukan biakan virus dari vesikel dalam jangka waktu 4 hari setelah munculnya ruam kulit.

ruam kulit pada varicella didaerah punggung 

Pada tes serologi : IgM varicella zoster muncul pada minggu ke 2 melalui pemeriksaan ELISA atau CFT. IgG juga meningkat dalam waktu 2 minggu setelah pemeriksaan IgM

Pemeriksaan untuk menentukan imunitas seorang wanita adalah dengan menggunakan FAMA – Fluorescent Antibody Membrane Antigen

DAMPAK TERHADAP KEHAMILAN

5 – 10% wanita dewasa rentan terhadap infeksi virus varicella zoster. 

Infeksi varicella akut terjadi pada 1 : 7500 kehamilan 

Komplikasi maternal yang mungkin terjadi :
Persalinan preterm
Ensepalitis
Pneumonia

Penatalaksanaan terdiri dari terapi simptomatik namun harus dilakukan pemeriksaan sinar x torak untuk menyingkirkan kemungkinan pneumonia mengingat bahwa komplikasi pneumonia terjadi pada 16% kasus dengan mortalitas sampai diatas 40%.

Bila terjadi pneumonia maka perawatan harus dilakukan di rumah sakit dan diberikan pengobatan dengan antiviral oleh karena perubahan kearah pemburukan keadaan umum akan sangat cepat terjadi.

Infeksi, penyebab, cara penularan dan Penanganan Virus VaricellaInfeksi, penyebab, cara penularan dan Penanganan Virus Varicella

Sindroma varicella kongenital dapat terjadi. Diagnosa sindroma didasarkan atas temuan IgM dalam darah talipusat dan gambaran klinik pada neonatus antara lain :
  • Hipoplasia tungkai
  • Parut kulit
  • Korioretinitis
  • Katarak
  • Atrofi kortikal
  • mikrosepali
  • PJT simetrik


Resiko terjadinya sindroma fetal adalah 2% bila ibu menderita penyakit pada kehamilan antara 13 – 30 minggu ; dan 0.3% bila infeksi terjadi pada kehamilan kurang dari 13 minggu. Bila infeksi pada ibu terlihat dalam jangka waktu 3 minggu pasca persalinan maka resiko infeksi janin pasca persalinan adalah 24%. Bila infeksi pada ibu terjadi dalam jangka waktu 5 – 21 hari sebelum persalinan dan janin mengalami infeksi maka hal ini umumnya ringan dan “self limiting” 

Bila infeksi terjadi dalam jangka waktu 4 hari sebelum persalinan atau 2 hari pasca persalinan, maka neonatus akan berada pada resiko tinggi menderita infeksi hebat dengan mortalitas 30%. Imunoglobulin varicella zoster (VZIG) harus diberikan pada neonatus dalam jangka waktu 72 jam pasca persalinan dan di isolasi. Plasenta dan selaput ketuban adalah bahan yang sangat infeksius.

Pada ibu hamil yang terpapar dan tidak jelas apakah sudah pernah terinfeksi dengan virus varicella zoster harus segera dilakukan pemeriksaan IgG. Bila hasil pemeriksaan tidak dapat segera diperoleh atau IgG negatif, maka diberikan VZIG dalam jangka waktu 6 minggu pasca paparan.

Imunisasi varciella tidak boleh dilakukan pada kehamilan oleh karena vaksin terdiri dari virus yang dilemahkan. Pada masa kehamilan angka kejadian Herpes Zoster tidak lebih sering terjadi dan bila terjadi maka tidak menimbulkan resiko terhadap janin. Bila serangan Herpes Zoster sangat dekat dengan saat persalinan maka varicella dapat ditularkan secara langsung pada janin sehingga hal ini harus dicegah.

varicella adalah pdf
penyebab varicella
etiologi varicella
pengobatan varicella pada anak
ciri ciri virus varicella zoster
karakteristik virus varicella zoster
patofisiologi varicella

cara penularan varicella

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

komentar
December 2, 2020 at 6:47 AM delete

I'M TOTALLY FREE FROM HERPES VIRUS/HIV/AIDS
HIV/Herpes is a serious and recurring condition that cannot be cured by drugs or injections. But the best way to fight and get rid of the herpes virus permanently is to take natural herbal remedies, I read about DR JAMES, the great herbal Doctor, who cures people of HIV with his powerful herbal mix medicine and spiritual healing. I contacted him to find out how he could help me, and he told me never to be worried that he would help me with the natural herbs' medicine! After 2 days of contacting him, he told me the medicine is ready, and he sent it to me via DHL COURIER SERVICE and it got me in 3 days! I used the medication as he prescribed for me (MORNING and EVENING) and I was cured! It's really like a dream, but I'm so happy! For people suffering from the following diseases Alzheimer disease, Eczema, Shingles, MS, Bulbous Pemphigoid, Diabetes, cancer, PCOS, hypothyroidism, vaginal rashes, Herpes, COPD, HIV, arthritis, HPV, liver disease, autoimmune diseases, Parkinson's disease, Lupus Schizophrenia, Autism, Bipolar disorder, Infertility Get your EX back, Enlargement of Breast, Penis, Butts.CMV, And more should contact him for his herbal medicine, because I am a living witness, and I was cured of herpes virus. And DR James' medicine is legitimate. I sent him what he asked for, and he sent me his medication which I took for 2 weeks and today I am here with a negative result. When I went for the test, I was so happy after I took his herbal mix medicine. CONTACT DR JAMES FOR A PERMANENT CURE Email: DRJAMESHERBALMIX@GMAIL.COM.
He's a good man and he will help you  

Reply
avatar